harga mobil bekas nissan march 2010-2013

Nissan March masuk ke Indonesia pada akhir tahun 2010. Mobil Nissan March pertama ini diproduksi dari akhir 2010 hingga akhir 2013. Mobil small hatchback 5 penumpang ini cukup fenomenal pada tahun pertama kehadirannya dan langsung menjamur di perkotaan. Eksterior Nissan March 2010-2013 dirancang dengan konsep Fashionable Smart dengan tampilan luar yang stylist, elegan dan modern sehingga menjadi lebih menarik dan kompak sesuai dengan selera kaum muda perkotaan yang memang mendambakan mobil yang kecil, gesit, praktis dan irit.

Baca juga Spesifikasi dan Fitur Nissan March 2010-2013

Meskipun sebagai mobil bekas, mobil ini masih cukup kekinian bagi orang-orang yang mendambakan mobil kecil praktis perkotaan. Harga Nissan March tahun 2010-2013 kini sudah sangat terjangkau dan berada pada rentang harga 60 juta sampai 90 juta. Sebagai bahan rujukan bagi anda yang ingin membeli mobil bekas Nissan March tahun 2010–2013 ini, berikut adalah tabel harga bekas mobil Nissan March di sekitar Jabodetabek.

Daftar Harga Mobil Bekas Nissan March Tahun 2010-2013

VarianTahunHarga
March 1.2 MT/AT201060 juta – 65 juta
March 1.2 XS 201065 juta – 70 juta
March 1.2 MT/AT201165 juta – 70 juta
March 1.2 XS201170 juta – 75 juta
March 1.2 MT/AT201270 juta – 75 juta
March 1.2 XS201275 juta – 80 juta
March 1.2 MT/AT201375 juta – 80 juta
March 1.2 XS201380 juta – 90 juta
harga mobil bekas nissan march 2010-2013

Nissan March 2010-2013 ini memiliki Fitur-fitur yang sudah cukup lengkap. Jika dibandingkan dengan mobil-mobil LCGC, Nissan March masih lebih lengkap. Power windows pada keempat pintu, electric mirror, Pada Type XS (tertinggi) sudah dilengkapi dengan Pengaturan AC digital, system pengereman ABS-EBD dan Air Bag, sudah dilengkapi wiper belakang yang tidak dimiliki Suzuki splash, mobil LCGC dan lainnya.

Design Ekterior yang aerodinamis membuat mobil ini cukup stabil dibawa pada kecepatan tinggi, meskipun mobil ini sebenarnya lebih tinggi dari sedan pada umumnya. Ban yang cukup lebar membuat daya cengkramnya ke jalan cukup baik.

Suspensi yang empuk. Sudah menjadi karakter khas mobil-mobil Nissan, suspensi yang memanjakan penumpang melekat pada brand image Nissan. Dibanding kompetiornya, suspensi Nissan March adalah yang paling nyaman.

harga mobil bekas nissan march 2010-2013

Kabin dan bagasi yang lapang adalah kelebihan yang paling diandalkan Nissan March pada persaingan kelas small hatchback ini. Nissan March hanya kalah dari Toyota Etios Valco mengenai kelegaan kabinnya. Sedangkan Mitsubishi Mirage, Suzuki Splash, Honda Brio Satya dan Kia Picanto, tidak dapat mengalahkan kelegaan kabin dan bagasi Nissan March. Bahkan ruang kaki (leg room) dan ruang kepala (headroom) Nissan March masih cukup lapang bagi orang dengan tinggi badan 180an cm sekalipun.

Visibilitas yang luas. Karena mobil ini cukup tinggi, sehingga visibilitas baik di kursi baris pertama maupun ke dua cukup memadai. Pilar A yang kecil juga berkontribusi pada kecilnya blind spot pada posisi sopir saat akan berbelok di tikungan.

Kursi yang empuk. Busa kursi Nissan March mempunyai karakteristik lembut dan menambah kenyamanan baik sopir maupun penumpang. Juga sudut kemiringan kursi baris ke dua cukup memadai untuk menambah kenyamanan penumpang. Adanya fitur pengaturan ketinggian lingkar kemudi (tilt steering) dan ketinggian kursi pengemudi. Sehingga mobil ini tetap nyaman dikemudikan oleh orang yang tinggi atau pendek. Fitur ini tidak ditemui pada mobil-mobil lcgc.

Fitur audio yang memadai. Head unit sudah double din dan dilengkapi koneksi USB, pemutar CD dan radio, serta ditunjang empat speaker yang cukup memadai.

harga mobil bekas nissan march 2010-2013

Suara mesin yang cukup mantap/halus pada putaran bawah. Sehingga jika dibawa di perkampungan atau di perumahan, cukup elegan dan tidak membuat kebisingan. Peredaman suara yang cukup baik, sehingga suara-suara dari luar tidak begitu mengganggu penumpang.

Kepraktisan ruang penyimpanan yang cukup banyak, terutama di kabin baris pertama. Seperti double globebox, 4 cupholders dan space untuk barang-barang kecil di konsol tengah.

Untuk pembahasan mengenai spesifikasi dan fitur mobil Nissan March 2010-2013 yang lebih jelas dan lengkap serta dilengkapi dengan kelebihan dan kekurangannya, bisa dilihat pada halaman berikut.

Spesifikasi dan Fitur Mobil Bekas Nissan March 2010-2013

By admin

2 thoughts on “Harga Mobil Bekas Nissan March 2010-2013”

Leave a Reply to Harga Mobil Bekas Nissan March Facelift 2014 – Info Mobil Bekas Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *