PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) selaku agen pemegang merek Hyundai di Indonesia pada bulan November tahun 2020 meluncurkan mobil SUV listrik Hyundai KONA Elektrik sebagai the game changer SUV di Tanah Air bersamaan dengan mobil sedan hatchback listrik Hyundai IONIQ Elektrik.
Hyundai Ioniq Elektrik sebelum resmi dijual untuk konsumen individual, hatchback satu ini terlebih dahulu digunakan oleh salah satu perusahaan taksi online sebagai armada barunya, sejak Januari 2020.
Dengan berfokus pada rancang desain yang minimalis dan ergonomis, interior IONIQ Electric menjadi yang terdepan dalam menentukan tren desain. Seperti bagian eksteriornya yang terus berkembang, bagian interiornya dipenuhi dengan sentuhan brilian yang menghadirkan elemen-elemen penting dengan elegan dan harmonis. Setiap detail dirancang dengan tepat berdasarkan filosofi minimalis guna kenyamanan.
Fitur keselamatan IONIQ electric sesuai dengan gaya futuristiknya yang canggih. Inovasi keselamatan preventif menggabungkan teknologi canggih untuk membantu Anda tetap berada di jalur yang benar dan jauh dari bahaya. Menggabungkan radar, sensor, dan pengindra mesin internal, IONIQ electric menjadi yang terdepan dalam teknologi keselamatan dan akan melindungi Anda di sepanjang perjalanan.
Harga dan Varian Hyundai Ioniq Elektrik Tahun 2020
Hyundai Ioniq Electric yang ditawarkan khusus kepada konsumen Indonesia tersedia dalam dua tipe varian yaitu varian Prime dan Signature.
Berikut adalah daftar harga dari Hyundai Ioniq Elektrik (OTR Jakarta):
- Ioniq Electric Prime Rp. 624,8 juta
- Ioniq Electric Signature Rp. 664,8 juta.
Spesifikasi Dimensi Hyundai Ioniq Elektrik Tahun 2020
Panjang | 4.470 mm |
Lebar | 1.820 mm |
Tinggi | 1.475 mm |
Jarak Sumbu Roda | 2.700 mm |
Radius Putar Minimum | 5,5 meter |
Ground Clearance | 145 mm |
Eksterior Hyundai Ioniq Elektrik 2020
Hyundai Ioniq Elektrik didesain dengan konsep modern dan aerodinamis. Mobil ini telah memiliki teknologi terkini, dan mutakhir yang membuat berkendara menjadi mudah, aman, menyenangkan dan nyaman. Desain eksterior Hyundai Ioniq Elektrik terlihat futuristik, mulai dari depan hingga bagian belakang mobil. Dengan lampu headlamp yang menggunakan LED semakin membuat mobil asal Korea Selatan ini terlihat menawan. Berikut beberapa fitur utama pada bagian eksteriornya:
- LED Daytime Running Lights
- Futuristic Front Grille
- LED Headlights
- Sleek Silhouettes
- Charging Ports
- Streamlined Alloy Wheels Design
- LED Rear Combination Lights
- Sporty tailgate
Tampilannya yang futuristik namun tetap mempertahankan desain mobil konvensional merupakan salah satu daya tarik eksterior Hyundai Ioniq Elektrik 2020. Dari depan, Ioniq masih mempertahankan desain grille khas Hyundai. Tapi perbedaan dengan mobil Ioniq bermesin konvensional adalah grille yang tertutup tanpa kisi-kisi untuk lubang udara karena mobil listrik tidak memerlukan udara sebagai pendingin.
Lampu depan Hyundai Ioniq Elektrik sudah menggunakan teknologi LED, termasuk DRL dan Rear Combination Lamp di bagian belakang. Sedangkan untuk bagian roda digunakan pelek alloy 16 inci untuk tampilan yang cukup modern. Desain pada bagian belakangnya cukup elegan dengan lampu belakang yang minimalis. Pada bagian tengah di bagian belakang terdapat lampu tambahan berupa lampu kabut.
Interior Hyundai Ioniq Elektrik 2020
Hyundai Ioniq Elektrik memiliki Interior yang didesain sedemikian rupa untuk mengutamakan kenyamanan pengemudi dan penumpang. Tampilan modern dan futuristik sangat terasa ketika memasuki mobil, pada dashboard hadir dengan nuansa aksen chrome dan silver yang dipadukan dengan material soft touch memberikan kesan mewah yang kental.
Pada dashboard Hyundai Ioniq Elektrik hadir display audio 7 inci dengan konektivitas Apple CarPlay serta Android Auto yang menjadikan tampilannya lebih modern, dan ditambah lagi dengan hadirnya ambience light makin menambah kesan elegan ketika berada di dalam mobil ini.
Pada konsol tengah Hyundai Ioniq Elektrik terdapat beberapa pilihan fitur yang bisa Anda gunakan. Diantaranya tombol mode berkendara yang pilihannya bisa Anda lihat pada kluster instrument. Kemudian ada rem parkir yang tak lagi menggunakan tuas, namun sudah berupa tombol elektrik.
Hyundai Ioniq Elektrik sudah dilengkapi setir dengan fungsi Tilt & Telescoping. Setir dengan bentuk flat-bottom berlapis kulit yang sudah dilengkapi dengan beberapa tombol pengaturan audio.
Kursi pengemudi sudah menggunakan kursi kulit dengan Lumbar Support yang nyaman. Dua kursi depan sudah dilengkapi penghangat dengan tiga tingkatan panas.
Bagian kursi belakang memiliki ruang kaki yang cukup lega. Namun desain yang menghadirkan kesan coupe membuat ruang kepala tak terlalu banyak, hal ini dikarenakan baterai yang terletak dibawah kursi belakang.
Hyundai Ioniq Elektrik ini sudah dibekali fitur utility mode yang memungkinkan pengemudi masih tetap bisa menyalakan AC atau head unit apabila motor listrik dalam keadaan mati.
Berikut adalah beberapa fitur yang terdapat pada bagian interior:
- Automatic Climate Control System
- Wireless Smartphone Charger
- Electronic parking brake with auto-hold
- Rear A/C ventilation
- Paddle shifters
Fitur Keamanan Hyundai Ioniq Elektrik Tahun 2020
Fitur keselamatan IONIQ Electric sesuai dengan gaya futuristiknya yang canggih. Inovasi fitur keselamatan yang preventif merupakan gabungan teknologi canggih untuk membantu Anda tetap berada di jalur yang benar dan jauh dari bahaya. Menggabungkan radar, sensor, dan pengindra mesin internal, IONIQ Electric menjadi yang terdepan dalam teknologi keselamatan dan akan melindungi Anda di sepanjang perjalanan.
7-Airbag System
Tujuh airbag memberikan perlindungan maksimal jika terjadi hal yang tak terduga. Di barisan depan ada sepasang airbag depan dipadukan dengan sepasang airbag samping untuk melindungi toraks sementara pengemudi juga mendapatkan perlindungan tambahan dari airbag untuk bagian lutut. Untuk melindungi dari tabrakan samping, airbag tirai yang memanjang melindungi kepala penumpang yang duduk di baris depan dan baris kedua.
Blind Spot Collision Warning (BCW)
Sensor radar yang terpasang di bumper belakang akan memperingatkan keberadaan kendaraan di dalam area blind spot dengan mengaktifkan sinyal alarm dan lampu LED yang terpasang di kaca spion samping akan berkedip.
Electro Chromic Mirror
Rear-view mirror yang dapat meredup secara otomatis ketika sensor mendeteksi sorot lampu dari belakang kendaraan dalam situasi kurang pencahayaan.
Parking Assist Sensor
Sensor otomatis yang akan mendeteksi jarak kendaraan terhadap obyek sekitar. Sensor akan berbunyi lebih keras, diikuti dengan perubahan warna indikator peringatan pada tampilan supervision cluster.
Fitur Kenyamanan Hyundai Ioniq Elektrik Tahun 2020
Dengan berfokus pada rancang desain yang minimalis dan ergonomis, interior IONIQ Electric menjadi yang terdepan dalam menentukan tren desain. Seperti bagian eksteriornya yang terus berkembang, bagian interiornya dipenuhi dengan sentuhan brilian yang menghadirkan elemen-elemen penting dengan elegan dan harmonis. Setiap detail dirancang dengan tepat berdasarkan filosofi minimalis guna kenyamanan.
8″ Audio Display
Pusat kendali IONIQ dapat melakukan lebih dari sekadar membuat Anda tetap berada di jalur aman dan membantu menemukan stasiun pengisian daya terdekat. Pusat kendali ini menawarkan koneksi total smartphone melalui layar sentuh yang mudah digunakan.
Shift by Wire
Drive-by-wire meniadakan sambungan mekanis sehingga memungkinkan untuk memindahkan gigi hanya dengan mengklik tombol yang juga merangkap sistem keamanan gigi. Rem parkir juga berupa sistem tekan-tombol.
Electric Power Seat
Semakin nyaman dengan electric power seat yang dilengkapi 2 memori posisi duduk dan lumbar support yang akan membuat perjalanan lebih menyenangkan.
Supervision Cluster with 7″ Color LCD
Semua informasi penting dari sistem mobil ditampilkan dengan begitu akurat dalam format grafis penuh warna yang hanya dapat diwujudkan dengan teknologi Supervision.
Performa Mesin/Motor Penggerak Hyundai Ioniq Elektrik 2020
Tenaga listrik murni membuka pintu ke dunia baru yang simpel. Menjalankan kendaraan hanya menggunakan tenaga listrik berarti pengurangan signifikan jumlah bagian bergerak yang menjadi sumber utama kebisingan dan getaran mekanis. Motor listrik 100kW IONIQ electric beroperasi nyaris tanpa suara dan bagian yang terbaik adalah, motor ini pada dasarnya lebih sederhana, lebih cepat, dan lebih dapat diandalkan daripada mesin pembakaran konvensional sekaligus juga bebas emisi kendaraan bermotor. Sistem pengereman regeneratif menangkap energi hasil pengereman yang biasanya terbuang sia-sia dan menggunakannya untuk menambah cadangan daya baterai. Paddle shifters memungkinkan pengemudi mengambil alih kemudi dari sistem eco-drive berganti ke penggunaan tenaga penuh untuk meningkatkan performa sesuai dengan suasana hati atau situasi.
Jarak tempuh Hyundai Ioniq Elektrik mencapai 373 km berdasarkan NEDC dalam sekali pengisian daya. Menggunakan stasiun pengsisian super cepat berdaya 100 kW, baterai bisa terisi hingga 80% hanya dalam 54 menit. Tetapi untuk pengisian standar AC (240) akan memakan waktu waktu 6 jam 5 menit untuk mengisi baterai dari kosong ke 80%. Menurut pihak Hyundai, rumah dengan kapasitas 3.500 kW merupakan pasokan ideal untuk mendapatkan pengisian baterai.
Permanent-magnet synchronous motor
Menghasilkan daya murni 100 kW (136 ps), motor ini mencapai keseimbangan sempurna antara efisiensi tinggi dan tenaga tinggi. Torsi maksimal sebesar 295 Nm disalurkan sepenuhnya secara instan saat Anda menginjak pedal gas. Dan itulah bagian yang sangat menyenangkan ketika mengendarai IONIQ electric.
Electric Power Control Unit
Otak dibalik IONIQ electric adalah Unit Kontrol Daya Listrik (EPCU) yang membuat semuanya bergerak. EPCU bekerja di belakang layar melakukan tugas-tugas kompleks untuk mengatur berbagai sistem listrik dan elektronik. Anda mungkin tidak perlu tahu tentang Inverter AC/DC, Konverter DC-DC Tegangan Rendah, dan Unit Kontrol Kendaraan tetapi semua sub-sistem vital ini ada di sana, semua bekerja secara harmonis di bawah arahan EPCU.
Charging Port
Untuk fleksibilitas maksimum, port ini menawarkan pilihan mode pengisian daya: Pengisian daya standar atau isi daya cepat. Cara koneksi kabel dirancang dengan mempertimbangkan keselamatan, keamanan, dan kemudahan.
Portable Charger
Kabel praktis ini disimpan di bagasi dan memungkinkan untuk mengisi ulang IONIQ electric di mana saja. Mobil ini dirancang untuk dapat terhubung ke stopkontak dinding standar dan mengisi ulang IONIQ menggunakan arus AC rumahan.
Spesifikasi Mesin/Motor Penggerak Hyundai Ioniq Elektrik 2020
Hyundai Ioniq Elektrik dipasarkan menggunakan baterai lithium-ion polymer dengan kapasitas 38,3 kW, dan mampu menghasilkan tenaga sebesar 136 PS dan torsi maksimal 295 Nm. Hyundai Ioniq Elektrik menempatkan motor dan baterai listrik di bagian depan sehingga Anda bisa melihat baterai ketika membuka kap mesin.
Jenis Dinamo Elektrik | Permanent Magnet Synchronous Motor |
Konfigurasi | Front mounted driving front wheels |
Max Speed (kph) | 165 |
Max. Power | 136 PS (100 kW) atau sekitar 134,5 HP |
Max. Torque (Nm) | 295 |
Acceleration (0 – 100 kph) (sec) | 10.2 (normal) 9.9 (sport) |
Tipe Transmisi | Single Speed Reduction Gear |
Spesifikasi Batere Hyundai Ioniq Elektrik 2020
Battery type | Lithium-Ion Polymer |
Battery Capacity (kWh) | 38.3 |
Battery Voltage(V) | 319.4 |
Battery Power Output (kW) | 113 |
Charging Time | Quick Charge DC: Dari nol ke 80 % dalam 75 menit dengan Charging Capacity 50 kW Dari nol ke 80% dalam 54 menit dengan Charging Capacity 100 kW Standart Charge DC: Dari nol ke 100% dalam 6 jam 10 menit dengan Charging Capacity 7,2 kW (varian 39,2 kWh) Standart Charge AC: Dari nol ke 100% dalam 19 jam dengan Charging Capacity 2,3 kW (varian 39,2 kWh) |
Kelebihan Hyundai Ioniq Elektrik 2020
- Desain Eksterior yang gagah
- Desain Interior yang mewah
- Kabin hening dan kedap
- Torsi dan tenaga instan dari motor listrik
- Sensasi berkendara unik dan hening
- Tidak perlu isi BBM
Kekurangan Hyundai Ioniq Elektrik 2020
- Harga mobil masih cukup mahal dibanding mobil konvensional
- Stasiun charging batere masih sangat terbatas dan hanya ada di kota-kota besar.